Example floating
Example floating
Berita

Muttaqin Harahap Jabat Aspidsus Kejatisu, Fajar Syah Putra Kajari Medan, Kajari Madina, Dairi dan Asahan Dimutasi

97
×

Muttaqin Harahap Jabat Aspidsus Kejatisu, Fajar Syah Putra Kajari Medan, Kajari Madina, Dairi dan Asahan Dimutasi

Sebarkan artikel ini

Medan-LensaBidik.Com

Pejabat di jajaran Kejati Sumut, Rabu (14/8/2024) di mutasi dalam beberapa jabatan. Kepala Kejaksaan Negeri Medan yang dijabat Muttaqin Harahap digantikan Fajar Syah Putra. Muttaqin Harahap mengisi posisi baru yaitu Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati  Sumut, Sementara Dr.Iwan Ginting.SH.MH mengisi Posisi Subdirektorat Pengamanan Pembangunan Infrastuktur Kawasan dan Sektor Strategis lainnya pada Direktorat pengamanan Pembangunan Strategis Jaksa Agung Muda Bidang Intelejen Ke Jagung RI.

Jaksa Agung ST Burhanuddin melakukan mutasi dan promosi di lingkungan Kejaksaan Agung sesuai surat keputusan Jaksa Agung nomor: KEP-IV-11653/C/08/2024 yang diteken Jaksa Agung Muda Pembinaan Bambang Sugeng Rukmono tanggal 9 Agustus 2024.

Baca Juga :  Penyerahan Daftar Himpunan Ketetapan Pembayaran Pajak(DHKP) Di Hadiri walikota Tanjungbalai

Berikut Pejabat Kejaksaan di Sumut yang mengisi jabatan baru :
Iwan Ginting sebelumnya menjabat Aspidsus Kejati Sumut menjadi Kepala Subdirektorat Pengamanan Pembangunan Infrastruktur Kawasan dan Sektor Strategis Lainnya pada Direktorat Pengamanan Pembangunan Strategis Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen KejAgung.

Muttaqin Harahap sebelumnya menjabat Kajari Medan menjadi Aspidsus Kejati Sumut digantikan Fajar Syah Putra sebelumnya menjabat Aspidsus Kejati Banten menjadi Kajari Medan

Novan Hadian sebelumnya menjabat sebagai Kajari Mandailing Natal menjadi Asisten Pengawasan di Kejati Jambi. Novan digantikan Muhammad Iqbal sebelumnya menjabat Kajari Gorontalo.

Baca Juga :  Pengelola Mesin Judi Tembak Ikan di Kecamatan Sunggal  Mulus Beroperasi, Polisi Tak Berdaya Melakukan Penindakan

Dedyng Wibiyanto Atabay sebelumnya menjabat sebagai Kajari Asahan menjadi Aspidum Kejati Maluku Utara. Posisi Dedying diberikan kepada Basril G sebelumnya menjabat sebagai Kajari Aceh Besar.

Okto Rikardo sebelumnya menjabat sebagai Kajari Dairi menjadi Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara di Kejati Kalimantan Utara, Kajari Dairi yang baru dijabat Cahyadi Sabri sebelumnya menjabat sebagai Kajari Bulukumba.

Jabatan Aspidsus yang dipegang Muttaqin Harahap menjadi harapan baru masyarakat anti korupsi karena mantan Kajari Langkat ini dikenal dengan ketegasannya dan amat mengenal wilayah hukum nya di Sumut ini.

Baca Juga :  KAJATI SULSEL GAGAS PEMBENTUKAN SATGAS PERCEPATAN INVESTASI UNTUK PERTUMBUHAN EKONOMI TINGGI

“Kami yakin, pemberantasan korupsi akan makin baik saat Aspidsus dijabat Pak Muttaqin Harahap. Beliau menguasai wilayah dan kenal karakter dan pola-pola para pelaku anti rasuah hingga makin mudah melakukan tindakan pencurian uang negara,” kata Praktisi Hukum dan Aktivis Medan Amsaludin SH pada media ini, Rabu (14/8/2024).

Dia mengucapkan selamat bertugas bagi para Kajari dan jajaran Asisten di wilayah kerja Kejaksaan Tinggi Sumut. “Selamat bertugas,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *