Example floating
Example floating
Berita

Pemkab Nias Gelar Pembentukan Tim Desk Pilkada Tahun 2024

83
×

Pemkab Nias Gelar Pembentukan Tim Desk Pilkada Tahun 2024

Sebarkan artikel ini

Nias -LensaBidik.Com

Pemerintah Kabupaten Nias gelar pembentukan Tim Desk pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024, bertempat di Aula Gido Lantai III Kantor Bupati Nias, Jumat (06/09/2024).

Turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Nias, Asisten Sekda Kabupaten Nias, Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Nias dan Para Kabag Lingkup Setda Kabupaten Nias, Camat se-Kabupaten Nias dan seluruh anggota Tim Desk pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 Kabupaten Nias.

Kaban Kesbangpol Kabupaten Nias, Foarota Laoli, M.H melaporkan bahwa pelaksanaan rapat tim desk ini sangatlah penting karena tahapan pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Nias mengalami dinamika usai pendaftaran calon kepala daerah, maka tupoksi pelaksanaan Desk Pemilu yang saat ini berada di Badan Kesbangpol Kabupaten Nias harus bisa menyesuaikan dengan dinamika tersebut.

Baca Juga :  Bupati Nias Hadiri Tindak Lanjut Intervensi Serentak Stunting

Sekretaris Daerah Kabupaten Nias, Samson P. Zai, S.H., M.H dalam arahannya mengatakan bahwa rapat ini dilaksanakan dan disesuaikan dengan kondisi faktual tahapan pelaksanaan Pilkada. Dimana, terjadinya dinamika setelah pendaftaran pasangan Calon Kepala Daerah di Kabupaten Nias sangat pesat.

Baca Juga :  Sat Lantas Polres Tanjung Balai Laksanakan Penguraian Arus Lalulintas Di persimpangan jalan

Menurutnya, meskipun adanya penyelenggara KPU tapi kalau terjadi masalah tentunya hal tersebut tidak terlepas dari tugas dan tanggungjawab Tim Desk.

“Kita hanya sebatas membantu penyelenggara agar pelaksanaan tugas agar dapat berjalan dengan baik dan sukses, bukan dalam arti mengambil alih tugas penyelenggara, ” tegas Sekda.

Dikatakannya, tugas Tim Desk ada 4 (empat) yakni melakukan pemantauan, menginventarisasi dan mengantisipasi masalah, memberikan saran penyelesaian masalah dan melaporkan informasi.

Baca Juga :  Penjelasan Umum KUA dan PPAS PPAS APBD Kota Gunungsitoli Tahun Anggaran 2025

“Kepada Kasatpol-PP Kabupaten Nias, agar Linmas berkolaborasi dengan pihak keamanan sehingga kita bisa menjamin pelaksanaan Pilkada berjalan dengan baik dan tidak menimbulkan masalah, ” harapnya.

Mengakhiri arahannya Sekda Nias berharap kepada semua Tim agar bersinergi, bersatu, membantu serta mengamati serta memperlancar rangkaian pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 di Kabupaten Nias, jelasnya.

Sumber : niaskab.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *