Tanjungbalai – LensaBidik.Com
Guna memastikan kondisi keamanan dan kenyamanan di wilayah hukumnya tetap kondusif, Polsek Sei Tualang Raso (STR) Polres Tanjungbalai gencarkan patroli pada malam hingga dini hari
Hal itu diungkapkan Kapolres Tanjungbalai AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH melalui Kapolsek Sei Tualang Raso Iptu.Pol. Hendra A Karo-Karo SH MH (4/8/2024) ditemui wartawan.
Dikatakan Iptu.Pol. Hendra A Karo-Karo, Untuk keamanan, ketertiban, keselamatan dan kelancaran lalu lintas pada masyarakat maka personil Bripka Gianto, Bripka.Pol Doni L Gaol dan Briptu.Pol.E Manalu diperintahkan untuk melaksanakan patroli yang dimulai pada Sabtu (3/8/2024) sekitar pukul 22.30 Wib hingga Minggu (4/8/2024) pagi dini hari sekitar pukul 03.00 Wib.
Menurut Kapolsek Sei Tualang Raso lagi, Patroli tersebut untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di malam hari seperti tindak kejahatan begal, balap liar, curat, curas dan curanmor.
Ditambahkannya, Personel Polsek siap hadir di tengah-tengah warga untuk memberikan rasa aman dan nyaman serta meminimalisir / mencegah gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sei Tualang Raso Kota Tanjungbalai, Ucapnya.
” Kegiatan patroli tersebut personel menyusuri daerah rawan gangguan kamtibmas seperti dijalan DI Panjaitan, jalan Lingkar dan jalan Besar Sei Raja serta menyambangi juga berdialog terhadap warga guna mengetahui informasi situasi Kamtibmas di lingkungan masyarakat “, Jelas Iptu.Pol. Hendra A Karo-Karo SH MH mengakhiri.